Tuesday, December 21, 2010

8 Tips Aman Naik Pesawat Bersama Bayi

Perjalanan jauh membawa si kecil (bayi) sebaiknya dihindari jika hal itu tidak terlalu penting. KarenA tubuh si Bayi masi rentan terhadap kuman dan masih belum bisa menyesuaikan diri secara sempurna terhadap kondisi lingkungan sekitar. Tetapi jika perjalanan jauh tidak dapat dihindari, maka ada beberapa hal yang harus kita perhatikan agar tetap nyaman selama melakukan perjalanan bersama si kecil.


1. Pesan satu tempat duduk tambahan buat si kecil
Hal ini terutama jika bayi anda sudah cukup besar karena sangat tidak dianjurkan memangku bayi saat naik pesawat. Selain itu gunakan car seat untuk keamanan buah hati anda.

2. Jika waktu penerbangan cukup lama, bawa mainan atau benda kesukaan si kecil agar ia tetap tenang di tempat duduknya.

3. Lengkapi bayi dengan cadangan oksigen. Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya sesak napas yang biasanya terjadi di lingkungan dengan kadar oksigen rendah seperti di kabin pesawat.

4. Berikan susu atau dot atau susui si kecil jika pesawat sedang take off dan mendarat untuk mengurangi rasa sakit di telinga akibat perubahan tekanan udara secara mendadak.


5. Jika rewel, gendong bayi posisi berdiri menghadap belakang.

6. Perhatikan usia si kecil. Anda boleh membawa si kecil jika usianya lebih dari 3 bulan. Jangan melakukan perjalanan dengan si kecil dengan pesawat bila usianya kurang dari 6 minggu. Hal ini karena pada usia tersebut bayi masih rentan terhadap bakteri terutama di ruangan yang tertutup seperti kabin pesawat.

7. Tidak terburu-buru keluar pesawat untuk menghindari desakan.

8. Jangan lupa baca doa ketika naik pesawat.

Wednesday, November 17, 2010

8 Larangan Setelah Makan

MENJAGA kesehatan tidak hanya terpaku pada memerhatikan jenis makanan. Lebih dari itu, Anda harus memerhatikan apa saja yang harus dilakukan dan harus ditinggalkan selepas makan. Jika diperhatikan dengan baik, hal-hal yang sebaiknya ditinggalkan itu, Anda akan merasakan manfaat lebih dari makanan yang Anda konsumsi.

Ada 8 (delapan) Larangan setelah Makan :
1. MEROKOK
Coba Anda bayangkan! Merokok saja sudah merusak tubuh apalagi jika hal ini. Anda lakukan setelah makan. Berdasarkan penelitian, mengisap satu batang rokok setelah makan sama saja dengan merokok sepuluh batang. Sehingga, kemungkinan terserang kanker jauh lebih besar.


2. MAKAN BUAH
Selama ini orang salah persepsi tentang hal yang satu ini. Kebanyakan orang makan buah setelah dianggap sebagai tradisi dan mereka meyakini buah sebagai hidangan pencuci mulut. Padahal, mengkonsumsi buah setelah akan membuat perut dipenuhi udara alias kembung.

Tapi bukan berarti Anda tidak boleh siasati. Nah, cobalah Anda mengonsumsi buah dengan jeda waktu 1-2 jam setelah makan. Dan jangan Anda mengonsumsi buah satu jam sebelum makan, ini akan membuat perut Anda kenyang dan makan tidak terlalu banyak.


3. MINUM TEH
Berdasarkan penelitian, daun teh memiliki kandungan asam yang tinggi. Hal ini menyebabkan kendungan protein dalam makanan sulit dicerna. Selain hal itu, minum teh setelah makan dapat menyebabkan hambatan terhadap penyerapan zat dalam tubuh hingga 80 persen. Padahal, seperti yang kita ketahui, zat besi sangat dibutuhkan untuk pertumbuhan kualitas tubuh manusia.


4. MENGENDURKAN IKAT PINGGANG
Ini hal yang sepele tapi seringkali dilakukan. Mungkin maksud Anda supaya makanan yang masuk bisa lebih banyak dan Anda tidak merasa begah. Karena itu, Anda mengendurkan ikat pinggang. Tahukah Anda? Mengendurkan ikat pinggang dapat menyebabkan usus terbelit dan terblokir.


5. MANDI
Walaupun tidak banyak orang yang melakukan, terkadang ada saja yang berpikir untuk melakukan mandi selepas makan. Pada pagi hari kebanyakan orang lebih memilih makan dulu daripada mandi dengan alasan setelah makan pasti perut menjadi penuh dan hasrat ingin buang hajat lebih besar. Sehingga Anda berpikir untuk mandi sekalian BAB.

Padahal, mandi yang dilakukan setelah makan akan menaikkan aliran darah ke tangan, kaki dan badan yang menyebabkan jumlah darah sekitar perut akan terus berkurang. Hal ini akan melemahkan sistem pencernaan di dalam perut.


6. BERJALAN-JALAN
Satu lagi yang benar-benar harus Anda hindari. Pernahkah Anda mendengar cerita bahwa orang yang sedang mengikuti lomba gerak jalan maupun lari marathon tiba-tiba saja muntah ditengah jalan? Ya, itu adalah salah satu alasan mengapa Anda tidak boleh langsung berjalan apalagi lari setelah makan. Berjalan akan menyebabkan sistem pencernaan tidak mampu menyerap nutrisi dari makanan yang telah Anda makan.


7. LANGSUNG TIDUR
Satu hal yang paling sulit untuk dihindari adalah rasa kantuk setelah makan. Apalagi jika makanan yang baru saja dikonsumsi sangat memuaskan perut dalam artian sangat mengenyangkan. Namun, cobalah untuk tidak mengikuti rasa kantuk Anda. Tidur setelah makan membuat makanan tidak dapat dicerna secara baik. Akibatnya, usus mengalami kembung dan terjadi peradangan.


8. MINUM AIR DINGIN
Hal terakhir ini yang banyak tidak disadari oleh masyarakat adalah minum air dingin. Suhu dingin akibat es yang berkondesasi dengan air dapat membekukan makanan, terutama yang mengandung minyak (lemak akan terbekukan). Hingga pada akhirnya lemak itu bisa tertimbun dalam usus dan mengakibatkan penyempitan saluran-saluran pencernaan dan berujung pada kegemukan. Nah, untuk itu mulai saat ini cobalah ganti air es yang biasa Anda minum dengan minum air hangat.

(Genie/Genie/nsa)

Source : http://lifestyle.okezone.com/read/2009/10/05/27/262774/8-larangan-setelah-makan

Monday, November 8, 2010

Cerita Inspirasi - BEBEK atau AYAM?


Sepasang pengantin baru tengah berjalan bergandengan tangan disebuah hutan. Pada suatu malam musim panas yang indah, seusai makan malam. Mereka sedang menikmati kebersamaan yang menakjubkan tatkala mereka mendengar suara di kejauhan,"kwek kwek!"

"Dengar" kata si istri, "itu pasti suara ayam."

"Bukan, bukan. Itu suara bebek," kata si suami.

"Nggak, aku yakin itu ayam," si istri bersih keras.

"Mustahil. Suara ayam itu 'kukuruyuk!', bebek itu 'kwek kwek!' Itu bebek, sayang,"kata si suami dengan disertai gejala-gejala awal kejengkelan.

"Kwek ! Kwek!" Terdengar lagi.

"Nah tu! Itu suara bebek," kata si suami.

"Bukan, sayang... itu ayam! Aku yakin betul!" Tandas si istri, sembari menghentakkan kaki.

"Dengar ya!itu a..da..lah...be...bek, B-E-B-E-K. Bebek! Tahu?!" Si suami berkata dengan gusar.

"Tetapi itu ayam!" Masih saja si istri bersikeras.

"Itu jelas-jelas bue..bek! Kamu ini... kamu ini...!"

Terdengar lagi suara,"kwek !kwek!" Sebelum si suami mengatakan sesuatu yang sebaiknya tak dikatakannya.

Si istri sudah hampir menangis, "tetapi itu ayam..."

Si suami melihat air mata yang mengambang dipelupuk mata istrinya, dan akhirnya, teringat kenapa dia menikahinya. Wajahnya melembut dan katanya dengan mesra, "Maafkan aku, sayang. Kurasa kamu benar. Itu memang suara ayam kok."

"Terimakasih sayang," kata si istri sambil menggenggam tangan suaminya.

"Kwek!kwek"! Terdengar lagi suara dihutan, mengiringi mereka berjalan bersama dalam cinta.

Maksud dari cerita ini bahwa si suami akhirnya sadar; siapa sih yang perduli itu ayam atau bebek? Yang lebih penting adalah keharmonisan mereka, yang membuat mereka dapat menikmati kebersamaan pada malam yang indah itu. Berapa banyak pernikahan yg hancur hanya gara gara persoalan sepele? Berapa banyak perceraian terjadi karena hal-hal "ayam atau bebek"?

Ketika kita memahami cerita tersebut, kita akan ingat apa yang menjadi prioritas kita. Pernikahan jauh lebih penting ketimbang mencari siapa yang benar atau salah.


Sumber : dari pesan berantai lewat salah satu Chat Messenger yang tidak jelas sumbernya.

Tuesday, November 2, 2010

Tips Lengkap Memilih Web Hosting



Memilih web hosting tidaklah mudah dengan banyaknya penyedia layanan web hosting seperti sekarang baik di dalam maupun di luar negeri, baik hosting gratisan maupun yang berbayar, apalagi kelihatannya tidak banyak perbedaan yang ditawarkan tiap-tiap penyedia layanan web hosting tersebut, sehingga kita menjadi bingung memilih web hosting yang mana.

Keuntungan dengan banyaknya pilihan penyedia layanan web hosting bagi kita adalah fitur, layanan, dan harga penyedia hosting tersebut menjadi bersaing dan kita bisa memilih web hosting yang terbaik. Bahkan sekarang sebagian web hosting menyediakan layanan web hosting gratisan sebagai strategi mendapatkan pelanggan yang lebih banyak dengan tetap menawarkan layanan web hosting berbayar. Layanan gratisan ini umumnya memiliki fitur terbatas, sehingga kita harus upgrade ke layanan berbayar untuk mendapatkan fitur lebih.


Bila kita lebih teliti dalam memilih web hosting, ada banyak perbedaan yang bisa terlihat, dan semuanya terserah kita ingin memilih web hosting yang mana, sesuai kebutuhan kita. Karena web hosting yang baik dan cocok untuk seseorang belum tentu baik dan cocok untuk kita.

Untuk itu kita akan membahas TIPS-TIPS memilih web hosting yang terbaik sesuai dengan kebutuhan kita.


TIPS-TIPS memilih web hosting

Dalam memilih hosting ada beberapa hal yang harus diperhatikan:

1. Sesuaikan dengan maksud dan tujuan kita membuat blog / situs.
Pentingnya kita menentukan maksud dan tujuan kita ngeblog salah satunya adalah dalam memilih web hosting yang akan kita gunakan. Bila kita hanya ingin membuat blog atau situs pribadi dan tidak ada tujuan akan melakukan monetasi blog, maka cukup menggunakan web hosting gratisan. Kalaupun kita ingin hosting berbayar, hampir semua jenis penjual hosting sudah mendukung hal tersebut. Namun jika kita ingin membuat blog yang bisa dimonetasi, situs bisnis, situs file sharing, video sharing, image sharing, maka kita butuh klasifikasi hosting yang lebih sehingga perlu mengetahui TIPS-TIPS memilih web hosting selanjutnya.

2. Teliti perusahaan penyedia layanan web hosting.
Saat ini banyak sekali perusahaan penyedia layanan hosting yang melakukan penipuan, oleh karenanya kita perlu benar-benar "teliti sebelum memilih" hosting. Yang perlu kita teliti tentang perusahaan penyedia layanan web hosting adalah keteguhan dalam melakukan usaha berupa promosi yang dilakukan, stabilitas perusahaan dalam menjalankan usaha berupa usia perusahaan, profitabilitas (kemampuan mendapatkan keuntungan) berupa perkembangan perusahaan, dan peningkatan jumlah klien / pelanggan yang menggunakan jasa mereka. Perusahaan dengan keteguhan, stabilitas, profitabilitas, dan jumlah klien yang banyak dan baik tentunya akan memberikan jaminan lebih baik kepada kita dalam memilih hosting tersebut.

3. Ketahui siapa pemilik perusahaan penyedia layanan web hosting.
Dengan mengetahui siapa-siapa pemilik dan pengelola perusahaan penyedia jasa hosting, kita bisa mencari tahu track record orang tersebut, yaitu kejujuran, integritas, dan profesionalisme pemilik dan pengelola jasa layanan web hosting tersebut. Untuk mengetahui siapa pemilik perusahaan kita bisa cek melalui www.who.is atau whois.domaintools.com. Bila ada akan lebih baik jika kita menggunakan jasa web hosting dari orang yang sudah kita kenal.

4. Ketahui lokasi server maupun lokasi perusahaan penyedia layanan hosting.
Lokasi server penting diketahui apakah berada di Indonesia atau di luar negeri. Lokasi server tergantung kebutuhan kita, kalau website atau blog kita hanya menargetkan pengunjung dari Indonesia cukup pakai yang lokasi server di Indonesia. Tapi kalau target pengunjung situs atau blog kita dari luar negeri, baiknya gunakan hosting yang lokasi servernya di luar seperti di USA atau Singapura. Sebaiknya kita memilih hosting yang servernya berada di luar agar lebih siap bila nantinya kita juga menginginkan pengunjung dari luar. Lokasi perusahaan juga penting, apakah untuk lokal, regional, nasional, atau internasional.

Kita hendaknya memilih perusahaan web hosting yang servernya dikelola di data center. Jangan memilih perusahaan yang servernya dikelola di rumah atau di kantor sendiri, karena sangat mencurigakan.


5. Ketahui kehandalan (realibility) penyedia layanan web hosting
Cari dan pilih penyedia layanan web hosting dengan kehandalan yang baik dan cepat, yang biasanya diukur dengan persentase "uptime". Cari dan pilih penyedia layanan web hosting dengan jaminan uptime minimum 99%. Sebagian bahkan ada yang menjamin uptime 99.8%.

6. Ketahui Redundansi (Redundancy) penyedia layanan web hosting
Redundansi maksudnya adalah alternatif jalur koneksi ke jaringan. Cari dan pilih web hosting yang memiliki lebih dari satu jalur koneksi ke jaringan, sehingga bila satu jalur bermasalah kita akan diarahkan ke jalur alternatif. Web server kita harus tetap hidup non-stop dan bisa diakses dari mana saja. Apalagi pada generasi web versi kedua ini dimana situs internet saling berhubungan satu sama lain. Banyak penyedia hosting yang berada pada jaringan IIX tidak mempunyai koneksi international yang cukup untuk berkomunikasi dengan situs lainnya, atau bahkan mengirim/menerima email sekalipun.

7. Ketahui ketersedian (Availability) penyedia layanan web hosting
Untuk mengetahui kemampuan ketersediaan penyedia layanan web hosting paling baik adalah pada puncak volume trafik. Seberapa mampu penyedia layanan hosting menangani trafik yang ramai. Kita sebaiknya memilih layanan web hosting yang bisa memberikan ketersediaan pada puncak volume trafik sekalipun.

8. Pastikan kemampuan skalabilitas (Scalability) penyedia layanan hosting
Perlu kita pastikan skalabilitas yang ditawarkan oleh penyedia hosting mampu beradaptasi sejalan dengan perkembangan situs kita. Banyak penyedia hosting yang menawarkan fitur dengan kapasitas yang besar namun hanya merupakan taktik pemasaran, atau harga yang murah atau gratis dengan fitur terbatas namun kita harus membayar jauh lebih mahal saat kita membutuhkan upgrade. Sebaiknya kita memilih layanan hosting yang memiliki kemampuan skalabilitas. Lebih baik lagi bila tersedia fitur downgrade jenis layanan yang kita gunakan untuk berjaga-jaga bila kemudian hari kita merasa cukup dengan paket yang lebih murah.

9. Kenali perangkat keras (Hardware) yang digunakan penyedia layanan web hosting
Pilihlah perusahaan penyedia layanan web hosting dengan perangkat yang digunakan berkualitas dan memang dirancang untuk kebutuhan server (misalnya kelas Intel Xeon atau AMD Opteron untuk prosesor saat ini), bukan sekedar PC atau desktop yang diberi tugas sebagai server.

10. Ketahui jaminan pengawasan (Monitoring) dari penyedia layanan web hosting
Penyedia hosting seharusnya melakukan pengawasan terhadap kinerja layanan yang kita terima baik dilakukan secara langsung ataupun melalui pihak ketiga. Sebaiknya kita memilih penyedia layanan web hosting yang melakukan pengawasan dan pemeriksaan secara otomatis.

11. Pastikan dilakukan backup data oleh penyedia layanan web hosting
Yang perlu kita pastikan sebelum memilih hosting tidak hanya dilakukan backup atau tidak, tetapi juga berapa sering dilakukan backup data kita dan seberapa mudah proses pemulihan data bila terjadi masalah. Saat ini beberapa penyedia hosting melakukan backup data setiap hari.

12. Cek Dukungan Teknis (Technical Support) yang diberikan
Dukungan Teknis dari penyedia layanan web hosting tentunya harus berpengalaman dan benar-benar dapat membantu setiap masalah kita. Untuk itu, sebelum memilih sebuah penyedia hosting sebaiknya kita mengajukan beberapa pertanyaan mengenai hal teknis dan non-teknis tentang hosting tersebut untuk mengenalnya lebih jauh dan apakah sesuai dengan kita. Jumlah staff tidak terlalu menjadi pertimbangan utama. Kalau memang hosting tersebut dimanage oleh 3 orang yang masing-masing ahli pada bidangnya itu bukan sebuah masalah.

13. Periksa Jam Dukungan (Support Hours) yang diberikan
Periksa apakah perusahaan hosting yang ingin kita beli memiliki layanan support yang baik selama 24 jam, jadi kita bisa menyelesaikan masalah yang kita hadapi kapan pun kita hubungi. Banyak perusahaan web hosting khususnya di Indonesia yang supportnya hanya pada jam kerja (siang hari). Sebaiknya kita memilih web hosting yang memiliki support 24 jam.

14. Hitung berapa lama respon (Respon Time) diberikan.
Dengan mencoba mengajukan beberapa pertanyaan mengenai hal teknis dan non-teknis kita juga bisa menghitung berapa lama respon diberikan dalam hitungan menit, jam, atau hari. Sebaiknya kita memilih web hosting yang memberikan respon secepatnya ketika kita mendapat masalah.

15. Periksa apa saja metode dukungan (Support Methods) yang diberikan.
Metode dukungan yang diberikan ada yang berupa telepon, tiket, email, chat, dan juga sms. Sebaiknya kita memilih penyedia web hosting yang memiliki kesemuanya atau minimal memiliki nomor PSTN. Kalau perusahaan tersebut memiliki telpon PSTN, maka kecil kemungkinannya melakukan penipuan, karena letak kantornya jelas dan bisa di cek serta di pertanggung jawabkan.

16. Bacalah T.O.S dan kebijakan dari penyedia layanan web hosting
T.O.S dan kebijakan tiap penyedia layanan berbeda-beda, karena itu kita perlu membaca dan mempelajari T.O.S tersebut dengan teliti. Misalnya di T.O.S beberapa penyedia disebutkan larangan adanya "warez link" atau "adult website" padahal terkadang tanpa kita sadari kita terlupa memasukan unsur hal yang bersifat bajakan padahal mungkin maksud kita hanya informatif saja atau kita tidak sengaja memasang link video dari youtube.com yang berbau pornografi dan akhirnya kita kena "suspend". Karena itu kita sebaiknya memilih penyedia layanan hosting yang memiliki kebijakan lebih longgar.

17. Ketahui sistem operasi (Operating System) yang didukung atau digunakan
Hal ini juga perlu diperhatikan dalam memilih web hosting sesuai kebutuhan kita, apakah servernya Unix, Linux atau Windows. Memilih hosting yang menggunakan system operasi Linux cenderung lebih murah dibanding Windows, dan sudah cukup baik untuk ngeblog.

18. Pilih kapasitas penyimpanan (storage) sesuai kebutuhan
Makin besar kapasitas penyimpanan tentu saja biayanya juga semakin mahal. Kapasitas penyimpanan ini sering diukur dalam satuan MB (megabyte) atau GB (gigabyte) yaitu 25MB, 50MB, 1GB, bahkan ada yang tak terbatas. Sebaiknya pilih sesuai kebutuhan kita ngeblog dan budget kita, karena untuk penyimpanan saat ini banyak tersedia file hosting, image hosting, dan video hosting gratisan yang bisa kita manfaatkan untuk share file, image dan video.

19. Pilih kapasitas bandwith transfer data (data transfer) sesuai kebutuhan
Kapasitas bandwidth yang diberikan adalah jumlah transfer data "traffic yang biasanya diukur dengan satuan GB/bulan. Misalnya perusahaan hosting yang menyediakan bandwith 1GB sebulan, maksudnya apabila kita memiliki sebuah file HTML dengan ukuran 30kb (sudah termasuk images) dan pengunjung blog kita perhari sekitar 100 orang, maka kita menghabiskan bandwith per bulan 90MB (30Kb x 100 orang x 30 hari). Dan apabila kita memiliki 10 halaman maka kita butuh 900MB. Jadi semakin banyak pengunjung blog kita tentu saja bandwidthnya juga akan semakin besar. Bila memungkinkan pilih penyedia web hosting yang ada fitur biaya tambahan bila melebih batas. Kebanyakan hosting Indonesia menyediakan bandwith yang kecil, hosting luar negeri menyediakan bandwith yang lebih besar hingga tak terbatas dan murah.

20. Pilih jumlah dan jenis database yang diberikan sesuai kebutuhan
Apabila kita membuat blog atau website dinamis, pastikan kita memeriksa berapa banyak database yang disediakan dan jenis databasenya apakah MySQL, PostgreSQL, Access dll. Bila kita hanya ingin membuat satu blog, maka satu database cukup. Bila kita ingin membuat banyak niche blog maka kita akan membutuhkan banyak database. Sebaiknya memilih paket hosting dengan minimal 10 database yang berjenis MySQL.

21. Ketahui bahasa script (Scripting Language) yang didukung
Jika kita membuat file PHP apakah hostingnya mendukung file PHP. Demikian juga apabila kita membuat web menggunakan ASP, JSP, Perl, Python, dan Ruby apakah hostingnya mendukung. Sebaiknya memilih hosting yang mendukung semua bahasa script yang ada, atau minimal PHP dan ASP.


22. Periksa jenis Control Panel yang digunakan
Control panel yang baik adalah yang berbasis manajemen account. Sebaiknya kita memilih hosting yang telah menggunakan control panel versi terbaru, memiliki fitur instalasi blog / situs instant, PHP Myadmin terbaru.

23. Cek Kemudahan dan Lama Setup / Aktifasi
Pastikan kita memilih web hosting yang memiliki lama setup / aktifasi kurang dari satu hari atau bahkan instant (otomatis). Menunggu berhari-hari hanya untuk proses aktivasi tentunya sangat tidak masuk akal apalagi proses aktifasi web hosting terkomputerisasi.

24. Teliti system dan syarat pembayaran (Payment Terms)
Pertimbangkan dengan baik resiko yang mungkin dihadapi dalam memilih web hosting, baik resiko terbaik maupun resiko terburuk. Beberapa web hosting mungkin menyediakan fasilitas free trial (mencoba dulu selama beberapa hari) tetapi mungkin saja setelah beberapa bulan kita menemukan masalah dan ingin berpindah hosting tapi menghadapi masalah lain seperti tidak adanya jaminan uang kembali dan susahnya proses transfer keluar dari penyedia hosting tersebut. Karena itu penting untuk memilih paket hosting yang memberikan pilihan paket pembayaran bulanan yang tidak mengikat yang bisa kapan saja kita putus jika kita tidak memerlukan lagi layanannya atau jaminan uang kembali untuk paket pembayaran dengan periode yang lebih lama.

25. Jangan terpengaruh oleh harga yang ditawarkan
Para provider itu memiliki perkumpulan yang sudah menentukan harga standar untuk harga jual domain dan hosting, jangan mudah terbujuk oleh harga yang murah karena itu bisa saja illegal.

Periksa harga yang ditawarkan oleh penyedia hosting, seringkali harga berbanding lurus dengan kualitas, tetapi juga harga yang terlalu mahal bisa menunjukkan tidak efisiennya sesuatu. Hindari penyedia hosting yang menawarkan kapasitas berlebih (space besar berpuluh atau ratus gigabyte dan bandwidth besar beratus atau ribu gigabyte) dengan harga yang terlalu murah, penyedia hosting yang demikian hanya melakukan overselling, menjual jauh melebihi kapasitas yang mereka miliki sebenarnya.

26. Cek ketersediaan fitur tambahan
Fitur tambahan yang perlu kita cek adalah:
1. Email : Ketersediaan Email baik berupa POP3, autoresponder, maupun autoforwarding.

2. CGI-Bin : Ketersediaan CGI-Bin akan membantu dalam memodifikasi skrip atau cari yang sudah menyiapkan skrip yang bisa digunakan.

3. FrontPage : Apa ekstensi khusus yang diperlukan untuk FP.

4. IP Address : Ketersediaan Alamat IP unik untuk blog / situs kita.

5. Log Files : File log yang menyimpan data "mentah" baris per baris detail kegiatan.

6. Statistics : Ketersediaan Statistik untuk mendukung pengecekan traffic blog / situs kita berupa ringkasan dan sebaiknya ada dalam bentuk grafis.

7. Secure Server (SSL) : Ketersediaan layanan Secure Server (SSL) yang dibutuhkan untuk e-commerce.

8.Shopping Cart : Ketersediaan keranjang belanja yang standard untuk kebutuhan e-commerce.






- bloggerpemula.info@TIPS Lengkap Memilih Web Hosting


Source :
http://www.bloggerpemula.info/tips-lengkap-memilih-web-hosting-sesuai-kebutuhan/

Friday, October 15, 2010

CARA MENGHITUNG kebutuhan AC sesuai dengan Luas Ruangan yang ada

Sebagian besar orang setelah pasang AC, tapi selalu merasakan tidak maksimal mengenai tingkat kedinginannya, bahkan ada yang sebaliknya, ada yang ternyata kedinginan. Kesemua ini dikarenakan adanya kesalahan di dalam memperhitungkan kapasitas AC yang terpasang dengan kondisi Ruangan yang ada. Nah, disini saya coba berbagi sedikit informasi mengenai cara menghitung kebutuhan AC sesuai dengan luas ruangan yang akan kita pasangkan AC.
Mari simak pembahasan berikut ini...

Berikut adalah cara sederhana di dalam menghitung kebutuhan AC.
AC dihitung dalam satuan BTU (British Thermal Unit)
Rumus :
Kebutuhan AC = Luas Ruangan * Koeffisien
dimana : koeffisien 1 m2 = 500 BTU/hr.
untuk ruangan dengan tinggi standard 2.5 - 3.5m.

Misalnya ruangan dengan ukuran 3m x 4m.
Kebutuhan AC adalah
= (3m x 4m) * 500 BTU/hr
= 12 m2 / 500 BTU/hr
= 6000 BTU/hr
Artinya kebutuhan AC untuk ruangan 3m x 4m = 6000 BTU/hr.

1 PK kompresor AC bisa menghasilkan antara 8.000 - 10.000 Btu/hr.
supaya tidak bingung, ambil cara praktis, 1 PK setara 9.000 Btu/hr.
Bila hitungan = 6000 Btu/hr setara dengan 0.6667 PK.
Disarankan menggunakan 0.75 PK = 3/4 PK = 7000 BTU/hr, karena bila terjadi penurunan
kapasitas AC masih tetap mampu mendinginkan ruangan.

Cara praktis pakai tabel dibawah ini


Untuk yang lebih advance, bisa menggunakan rumus ini :

(W x H x I x L x E) / 60 = kebutuhan BTU

W = Panjang Ruang (dalam feet)
H = Tinggi Ruang (dalam feet)
I = Nilai 10 jika ruang berinsulasi (berada di lantai bawah, atau berhimpit dengan ruang lain).
Nilai 18 jika ruang tidak berinsulasi (di lantai atas).
L = Lebar Ruang (dalam feet)
E = Nilai 16 jika dinding terpanjang menghadap utara; nilai 17 jika menghadap timur;
Nilai 18 jika menghadap selatan; dan nilai 20 jika menghadap barat.
1 Meter = 3,28 Feet


Kapasitas AC berdasarkan PK:
AC ½ PK = ± 5.000 BTU/h
AC ¾ PK = ± 7.000 BTU/h
AC 1 PK = ± 9.000 BTU/h
AC 1½ PK = ±12.000 BTU/h
AC 2 PK = ±18.000 BTU/h

Contoh Hitungan:
Ruang berukuran 9m x 4m atau (29 kaki x 13 kaki), tinggi ruangan 3m (10 kaki) tidak berinsulasi, dinding panjang menghadap ke timur. Kebutuhan BTU = (29 x 13 x 18 x 10 x 17) / 60 = 19.227 BTU alias cukup dengan AC 2 PK.

Demikian sedikit informasi mengenai cara menghitung kebutuhan AC sesuai dengan Luas Ruangan yang tersedia. Semoga membantu.


Source :
http://19design.wordpress.com/2008/09/10/tip-cara-menghitung-kebutuhan-ac/ & http://www.scribd.com/doc/38249762/Cara-Menghitung-Kebutuhan-AC

Wednesday, October 13, 2010

Empeng atau Dot untuk Bayi. Baik atau Buruk?


Dot untuk minum susu dari botol, atau empeng, masih menjadi perdebatan di kalangan orangtua dan ahli kesehatan. Para ahli kesehatan mengatakan empeng tidak baik karena bisa merusak bentuk gigi, tapi kebanyakan orangtua bilang hal itu tak masalah. Apalagi, si bayi suka, dan membuatnya berhenti menangis. Apa pro dan kontra seputar empeng untuk bayi ini?

Pro
* Mengurangi kemungkinan kematian tiba-tiba.
Perkumpulan dokter anak di Amerika, The American Academy of Pediatrics, merekomendasikan orangtua untuk membiarkan anak tertidur di malam atau siang hari sambil mengisap empeng dalam satu tahun pertama kehidupannya. Nampaknya, hal ini merupakan perlindungan yang efektif untuk melawan kemungkinan Sudden Infant Death Syndrome (SIDS), yakni ketika bayi tercekat dan tidak bisa bernapas saat tertidur. Berikan empeng saat ia akan tidur, namun jangan dipasangkan kembali saat ia sudah tertidur.

* Jennifer Shu, MD, pengarang Heading Home with Your Newborn: From Birth to Reality, mengatakan bahwa empeng bisa membantu bayi lebih tenang. Terlebih lagi, empeng juga bisa membantu mengurangi rasa ketidaknyamanan pada bayi yang menangis atau kolik.

* Memuaskan refleks mengisapnya. Beberapa bayi memiliki kebutuhan refleks untuk mengisap lebih banyak dari saat ia mengisap botol atau dari payudara ibu. Untuk bayi-bayi yang butuh bantuan untuk memuaskan refleks mengisap, empeng bisa memenuhi kebutuhan ini.

* Lebih mudah menghentikannya. Ketika Anda yakin sudah saatnya bayi berhenti mengisap empeng, akan lebih mudah menghentikannya untuk ngempeng, ketimbang harus memintanya berhenti mengisap jempol.


Kontra

* Menurut sebuah studi yang dilaporkan pada perkumpulan dokter anak di Amerika, empeng bisa meningkatkan setidaknya 40 persen infeksi telinga (acute otitis media) pada anak. Karena belum jelas alasannya, para peneliti belum bisa memastikan mengapa hal ini terjadi. Ditengarai, karena terjadinya perubahan tekanan di antara telinga bagian tengah dan tenggorokan bagian atas.

Namun, dikabarkan pula bahwa anak-anak yang berhenti menggunakan empeng secara perlahan usai usia 6 bulan, kemungkinan terkena infeksi telinga akan menurun sebanyak sepertiga persen, ketimbang anak sebayanya yang masih mengisap empeng.

* Jika diperkenalkan terlalu cepat, akan ada kemungkinan terjadi kebingungan pada anak antara puting ibu dan empeng. Jika ingin memberikan empeng pada bayi, tunggulah hingga usianya sekitar 1 bulan.

* Ada pula kemungkinan orangtua salah memberikan empeng kepada bayi pada saat ia sebenarnya butuh nutrisi, seperti ASI atau susu dalam botol.
Bayi yang terlalu semangat atau sangat lekat dengan empengnya, kemungkinan akan butuh penyesuaian pada bentuk giginya di masa depan. Tak tertutup kemungkinan pula akan ada kesulitan dalam pengucapan. Untuk bayi yang tak terlalu lekat dengan empengnya, nampaknya tak akan menjadi masalah.

"Empeng memang sangat mempan untuk membuat bayi yang rewel cepat kalem, asalkan digunakan dalam waktu yang singkat, agar tidak merusak giginya" terang Kimberly A. Harms, DDS, dokter gigi dari American Dental Association.

Sumber: kompas
Source : http://seputarduniaanak.blogspot.com/2010/01/empeng-baik-atau-buruk.html

Wednesday, October 6, 2010

True Story - Tukang Becak aja Bisa, Bagaimana dengan Kita?


Sebuah Cinta yang Istimewa untuk Seseorang yang Luar Biasa! (kisah Bai Fang Li) - TRUE STORY

Namanya BAI FANG LI. Pekerjaannya adalah seorang tukang becak. Seluruh hidupnya dihabiskankan di atas sadel becaknya, mengayuh dan mengayuh untuk memberi jasanya kepada orang yang naik becaknya. Mengantarkan kemana saja pelanggannya menginginkannya, dengan imbalan uang sekedarnya.

Tubuhnya tidaklah perkasa. Perawakannya malah tergolong kecil untuk ukuran becaknya atau orang-orang yang menggunakan jasanya. Tetapi semangatnya luar biasa untuk bekerja. Mulai jam enam pagi setelah melakukan rutinitasnya, dia melalang dijalanan, di atas becaknya untuk mengantar para pelanggannya. Dan ia akan mengakhiri kerja kerasnya setelah jam delapan malam. Para pelanggannya sangat menyukai Bai Fang Li, karena ia pribadi yang ramah dan senyum tak pernah lekang dari wajahnya. Dan ia tak pernah mematok berapa orang harus membayar jasanya. Namun karena kebaikan hatinya itu, banyak orang yang menggunakan jasanya membayar lebih. Mungkin karena tidak tega, melihat bagaimana tubuh yang kecil malah tergolong ringkih itu dengan nafas yang ngos-ngosan (apalagi kalau jalanan mulai menanjak) dan keringat bercucuran berusaha mengayuh becak tuanya.

Bai Fang Li tinggal disebuah gubuk reot yang nyaris sudah mau rubuh, di daerah yang tergolong kumuh, bersama dengan banyak tukang becak, para penjual asongan dan pemulung lainnya. Gubuk itupun bukan miliknya, karena ia menyewanya secara harian. Perlengkapan di gubuk itu sangat sederhana. Hanya ada sebuah tikar tua yang telah robek-robek dipojok-pojoknya, tempat dimana ia biasa merebahkan tubuh penatnya setelah sepanjang hari mengayuh becak.

Gubuk itu hanya merupakan satu ruang kecil dimana ia biasa merebahkan tubuhnya beristirahat, di ruang itu juga ia menerima tamu yang butuh bantuannya, di ruang itu juga ada sebuah kotak dari kardus yang berisi beberapa baju tua miliknya dan sebuah selimut tipis tua yang telah bertambal-tambal. Ada sebuah piring seng yang mungkin diambilnya dari tempat sampah dimana biasa ia makan, ada sebuah tempat minum dari kaleng. Di pojok ruangan tergantung sebuah lampu templok minyak tanah, lampu yang biasa dinyalakan untuk menerangi kegelapan di gubuk tua itu bila malam telah menjelang.

Bai Fang Li tinggal sendirian digubuknya. Dan orang hanya tahu bahwa ia seorang pendatang. Tak ada yang tahu apakah ia mempunyai sanak saudara sedarah. Tapi nampaknya ia tak pernah merasa sendirian, banyak orang yang suka padanya, karena sifatnya yang murah hati dan suka menolong. Tangannya sangat ringan menolong orang yang membutuhkan bantuannya, dan itu dilakukannya dengan sukacita tanpa mengharapkan pujian atau balasan.

Dari penghasilan yang diperolehnya selama seharian mengayuh becaknya, sebenarnya ia mampu untuk mendapatkan makanan dan minuman yang layak untuk dirinya dan membeli pakaian yang cukup bagus untuk menggantikan baju tuanya yang hanya sepasang dan sepatu bututnya yang sudah tak layak dipakai karena telah robek. Namun dia tidak melakukannya, karena semua uang hasil penghasilannya disumbangkannya kepada sebuah Yayasan sederhana yang biasa mengurusi dan menyantuni sekitar 300 anak-anak yatim piatu miskin di Tianjin. Yayasan yang juga mendidik anak-anak yatim piatu melalui sekolah yang ada.

Hatinya sangat tersentuh ketika suatu ketika ia baru beristirahat setelah mengantar seorang pelanggannya. Ia menyaksikan seorang anak lelaki kurus berusia sekitar 6 tahun yang yang tengah menawarkan jasa untuk mengangkat barang seorang ibu yang baru berbelanja. Tubuh kecil itu nampak sempoyongan mengendong beban berat dipundaknya, namun terus dengan semangat melakukan tugasnya. Dan dengan kegembiraan yang sangat jelas terpancar di mukanya, ia menyambut upah beberapa uang recehan yang diberikan oleh ibu itu, dan dengan wajah menengadah ke langit bocah itu berguman, mungkin ia bersyukur untuk rezeki yang diperolehnya hari itu.

Beberapa kali ia perhatikan anak lelaki kecil itu menolong ibu-ibu yang berbelanja, dan menerima upah uang recehan. Kemudian ia lihat anak itu beranjak ke tempat sampah, mengais-ngais sampah, dan waktu menemukan sepotong roti kecil yang kotor, ia bersihkan kotoran itu, dan memasukkan roti itu ke mulutnya, menikmatinya dengan nikmat seolah makanan yang sangat berharga.

Hati Bai Fang Li tercekat melihat itu, ia hampiri anak lelaki itu, dan berbagi makanannya dengan anak lelaki itu. Ia heran, mengapa anak itu tak membeli makanan untuk dirinya, padahal uang yang diperolehnya cukup banyak, dan tak akan habis bila hanya untuk sekedar membeli makanan sederhana.

“Uang yang saya dapat untuk makan adik-adik saya….” jawab anak itu.
“Orang tuamu dimana…?” tanya Bai Fang Li.
“Saya tidak tahu…., ayah ibu saya pemulung…. Tapi sejak sebulan lalu setelah mereka pergi memulung, mereka tidak pernah pulang lagi. Saya harus bekerja untuk mencari makan untuk saya dan dua adik saya yang masih kecil…” sahut anak itu.

Bai Fang Li minta anak itu mengantarnya melihat ke dua adik anak lelaki bernama Wang Ming itu. Hati Bai Fang Li semakin merintih melihat kedua adik Wang Ming, dua anak perempuan kurus berumur 5 tahun dan 4 tahun. Kedua anak perempuan itu nampak menyedihkan sekali, kurus, kotor dengan pakaian yang compang camping.

Bai Fang Li tidak menyalahkan kalau tetangga ketiga anak itu tidak terlalu perduli dengan situasi dan keadaan ketiga anak kecil yang tidak berdaya itu, karena memang mereka juga terbelit dalam kemiskinan yang sangat parah, jangankan untuk mengurus orang lain, mengurus diri mereka sendiri dan keluarga mereka saja mereka kesulitan.

Bai Fang Li kemudian membawa ke tiga anak itu ke Yayasan yang biasa menampung anak yatim piatu miskin di Tianjin. Pada pengurus yayasan itu Bai Fang Li mengatakan bahwa ia setiap hari akan mengantarkan semua penghasilannya untuk membantu anak-anak miskin itu agar mereka mendapatkan makanan dan minuman yang layak dan mendapatkan perawatan dan pendidikan yang layak.

Sejak saat itulah dalam usia 74 tahun Bai Fang Li menghabiskan waktunya dengan mengayuh becaknya mulai jam 6 pagi sampai jam delapan malam dengan penuh semangat untuk mendapatkan uang. Dan seluruh uang penghasilannya setelah dipotong sewa gubuknya dan pembeli dua potong kue kismis untuk makan siangnya dan sepotong kecil daging dan sebutir telur untuk makan malamnya. Pakaian yang dia kenakan adalah yang diambilnya dari tempat sampah. Beberapa helai pakaian adalah suatu kemewahan. Seluruhnya sisa uangnya ia sumbangkan ke Yayasan yatim piatu itu. Untuk sahabat-sahabat kecilnya yang kekurangan.

Ia merasa sangat bahagia sekali melakukan semua itu, ditengah kesederhanaan dan keterbatasan dirinya. Merupakan kemewahan luar biasa bila ia beruntung mendapatkan pakaian rombeng yang masih cukup layak untuk dikenakan di tempat pembuangan sampah. Hanya perlu menjahit sedikit yang tergoyak dengan kain yang berbeda warna. Mhmmm… tapi masih cukup bagus… gumannya senang.

Putrinya, Bai Jin Feng, menceritakan :”Ia menderita sepanjang hidupnya. Hemat terhadap makanan dan minuman. Menjahit dan menambal terus menerus pakaian yang ia kenakan. Ketika kamu membuang pakaian usangnya dan membelikannya yang baru, ia tidak akan mengenakannya bahkan ia juga marah-marah. Ia tetap mengenakan pakaian usangnya”

Bai Fang Li mengayuh becak tuanya selama 365 hari setahun, tanpa perduli dengan cuaca yang silih berganti, ditengah badai salju turun yang membekukan tubuhnya atau dalam panas matahari yang sangat menyengat membakar tubuh kurusnya.

“Tidak apa-apa saya menderita, yang penting biarlah anak-anak yang miskin itu dapat makanan yang layak dan dapat bersekolah. Dan saya bahagia melakukan semua ini…,” katanya bila orang-orang menanyakan mengapa ia mau berkorban demikian besar untuk orang lain tanpa perduli dengan dirinya sendiri. Ia tidak pernah mengharapkan penghargaan. Uang yang ia danakan ditujukan kepada para siswa yatim piatu yang memerlukannya. Ia tidak pernah meminta nama-nama siswa yang menerima bantuannya. Ia hanya pernah sekali berfoto bersama dengan beberapa siswa tersebut.

Saat ditanya harapan yang ia miliki terhadap para siswa yatim piatu itu, ia menjawab dengan rendah hati :’Saya hanya ingin mereka rajin belajar, mampu bekerja, menjadi orang yang berguna dan berbakti kepada negara.”

Hari demi hari, bulan demi bulan dan tahun demi tahun, sehingga hampir 20 tahun Bai Fang Li menggenjot becaknya demi memperoleh uang untuk menambah donasinya pada yayasan yatim piatu di Tianjin itu.

Saat berusia 90 tahun, dia mengantarkan tabungan terakhirnya sebesar RMB 500 (sekitar 650 ribu rupiah) yang disimpannya dengan rapih dalam suatu kotak dan menyerahkannnya ke sekolah Yao Hua.

Bai Fang Li berkata “Saya sudah tidak dapat mengayuh becak lagi. Saya tidak dapat menyumbang lagi. Ini mungkin uang terakhir yang dapat saya sumbangkan……” katanya dengan sendu.

Semua guru di sekolah itu menangis……..

Kalimat semacam itu baru pertama kali didengar oleh putri Bai Fang Li yang bernama Bai Jin Feng. Ayahnya tidak pernah menyerah sebelumnya..

Bai Fang Li wafat pada tanggal 23 September 2005 dalam usia 93 tahun. Ia meninggal dalam kemiskinan. Ia telah dinyatakan dokter menderita kanker paru-paru sejak Mei 2005. Ia tidak menyisakan uang maupun harta benda lainnya untuk dirinya sendiri. Ia hanya memiliki kerelaan dan cinta kasih.

Sekalipun begitu, dalam kurun waktu hampir 15 tahun (1986 – 2000) dia telah menyumbangkan uang sebesar RMB 350.000 (kurs 1300, setara 455 juta rupiah, jika tidak salah) melalui Organisasi Bantuan Pendidikan yang ia dirikan. Ia berdana kepada Yayasan yatim piatu dan sekolah-sekolah di Tianjin untuk menolong kurang lebih 300 anak-anak miskin.

Sangat banyak orang yang datang mengantarkan jenasahnya menuju ke peristirahatan terakhirnya.

Foto terakhir yang orang punya mengenai dirinya adalah sebuah foto dirinya yang bertuliskan “Sebuah Cinta yang istimewa untuk seseorang yang luar biasa“.



PESAN MORAL


- Ketika hidup seseorang dalam penderitaan, ia hendaknya selalu berusaha menambah kebajikan agar ia mendapatkan kebahagiaan dalam kehidupan ini maupun dalam kehidupan mendatang.

- Bila seseorang sedang hidup berbahagia, ia hendaknya justru selalu berusaha menambah kebajikan dengan badan, ucapan dan pikiran agar kebahagiaan yang ia rasakan dapat bertahan lama selama hidup ini maupun selanjutnya.

- Pada intinya, dalam menjalani suka maupun duka kehidupan, SETIAP SAAT HARUSLAH seseorang selalu memperbanyak kebajikan dengan badan, ucapan dan pikiran. Dengan demikian, kebahagiaan dapat ia wujudkan dalam kehidupan ini maupun selanjutnya.


Source : http://agfianto.wordpress.com/2010/09/19/sebuah-cinta-yang-istimewa-untuk-seseorang-yang-luar-biasa-kisah-bai-fang-li/

Saturday, October 2, 2010

10 Cara Olahraga Otak

Jakarta, Olahraga otak sama pentingnya dengan olahraga tubuh. Dengan olahraga otak, akan terbentuk saraf baru yang dapat melindungi terhadap gejala demensia atau kepikunan. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk olahraga otak.

Dilansir dari Livestrong, Sabtu (2/10/2010), berikut 10 cara melatih atau olahraga otak:

1. Membiasakan aktif menjadi kidal (aktif tangan kiri) dan juga kanan
Lakukan tugas dengan tangan non-dominan, jika biasanya dominan tangan kanan maka gunakan tangan kiri (kidal) dan sebaliknya. Contohnya saat menggunakan mouse komputer, menyikat gigi dan mengikat sepatu dengan arah yang berlawanan. Menurut Franklin Institute, jenis latihan ini dapat memperkuat hubungan saraf yang ada dan bahkan membentuk saraf baru.

2. Membaca
Membaca dapat melenturkan otot-otot otak, baik bacaan ringan (seperti komik atau majalah) maupun bacaan untuk informasi. Dan menurut studi Dr Nikolaos Scarmeas padaa tahun 2001, membaca dapat membantu membangun 'cadangan kognitif' untuk menunda timbulnya demensia.


3. Bermain puzzle atau teka-teki silangTeka-teki silang, puzzle, Sudoku dan jenis puzzle lainnya, dapat melatih otak khususnya otak kiri, menurut pusat pelatihan kognitif LearningRx. Tambahkan strategi baru untuk mengefektifkan latihan otak, misalnya memecahkan teka-teki silang dengan tema yang tidak biasa.

4. Bermain permainan strategi
Permainan strategi seperti catur, monopoli atau game komputer lainnya, akan menggunakan otak kanan yang dapat membantu orang untuk lebih berpikir kreatif.

5. Ubah rutinitas

Menurut Lawrence Katz, profesor Neurobiologi di Duke University Medical Center, mengubah rutinitas dan cara-cara hidup baru dapat mengaktifkan koneksi otak yang sebelumnya tidak aktif. Latihan yang bisa dilakukan misalnya, mandi dengan mata tertutup atau mengatur ulang kantor atau meja.

6. Belajar bahasa asing
Dengan belajar bahasa asing akan mengaktifkan bagian otak yang belum digunakan sejak Anda mulai berbicara. Sebuah studi tahun 2007 di York University di Toronto, menemukan bahwa penggunaan beberapa bahasa dapat meningkatkan suplai darah ke otak untuk menjaga kesehatan koneksi saraf.

7. Menikmati musik
Selain mendengarkan musik, belajar juga untuk memainkan instrumen musik. Para ahli juga merekomendasikan untuk mengaktifkan dua indera sekaligus, seperti mendengarkan musik dan mencium bunga.

8. Latihan fisik
Latihan fisik juga dapat meningkatkan kesehatan otak, karena dapat meningkatkan aliran darah ke otak. Menurut Stanford Center on Longevity and the Max Planck Institute for Human Development, latihan fisik dapat meningkatkan perhatian, penalaran dan memori.

9. Hidup sosial

Otak dapat dilatih dengan menjalani kehidupan sosial Anda, misalnya dengan mengunjungi teman. Sebuah studi 2006 oleh Dr David Bennett dari Rush University Medical Center menemukan bahwa memiliki jaringan sosial dapat memberikan perlindungan terhadap gejala klinis penyakit Alzheimer.

10. Mencari hobi baru
Tantang otak untuk belajar keterampilan baru atau hal-hal yang belum pernah Anda lakukan sebelumnya. Jika Anda bukan seniman, cobalah untuk belajar melukis atau memahat. Jika Anda bisa bermain piano, belajarlah memainkan gitar. Temukan sesuatu yang baru dan menarik untuk dapat menjaga otak tetap aktif.


Source : http://www.detikhealth.com/read/2010/10/02/080444/1453664/766/10-cara-olahraga-otak?l991101755

Friday, September 17, 2010

Penyakit Kuning pada Bayi Baru Lahir


PENYAKIT Kuning di kalangan bayi yang baru lahir adalah warna kuning pada kulit dan putih mata. Penyakit kuning yang kelihatan dialami oleh sepertiga sampai separuh dari bayi normal yang baru lahir. Hal ini biasanya tidak menimbulkan masalah dan pada umumnya semakin pudar menjelang akhir minggu pertama setelah lahir. Jika penyakit kuning tidak pudar setelah seminggu, atau masih ada setelah dua minggu, silakan hubungi dokter Anda atau hospital setempat.

Apakah penyebab warna kuning?
Dalam tubuh manusia, darah yang baru sedang dihasilkan sepanjang waktu dan darah yang lama sedang dimusnahkan. Salah satu produk darah yang dimusnahkan dikenal sebagai bilirubin. Biasanya bilirubin masuk ke hati dan kemudian meninggalkan tubuh dalam bentuk tinja. Selama beberapa hari pertama setelah lahir, hati bayi tidak berfungsi dengan sama baik dibandingkan waktu kelak, jadi cenderung terjadi longgokan bilirubin dalam darah. Ini mengakibatkan warna kuning pada kulit dan putih mata.

Apakah penyakit kuning berbahaya?
Jika jumlah bilirubin meningkat terlalu tinggi bayi mungkin mengantuk. Tingkat bilirubin yang sangat tinggi dapat mengakibatkan masalah pendengaran dan kerusakan otak. Di rumah sakit, diperhatikan agar tingkat bilirubin tidak terlalu tinggi. Penyakit kuning juga mungkin disebabkan oleh penyakit hati. Oleh karena ini, penting agar Anda menghubungi dokter setempat. Salah satu tanda penyakit hati adalah warna tinja bayi yang pucat dan bukannya kuning tua.

Bayi mana yang lebih sering menderita penyakit kuning?
Bayi yang mungkin lebih sering menderita penyakit kuning termasuk:

1. Bayi yang prematur.
2. Bayi yang terkena infeksi.
3. Bayi Rhesus atau RH babies – bayi yang mempunyai golongan darah yang berlainan dengan ibunya. Disebabkan hal ini, suatu reaksi terjadi di mana sel darah bayi dimusnahkan dengan lebih cepat.

Mengukur berapa parah penyakit kuning yang diderita bayiSejenis tes darah memeriksa tingkat bilirubin. Beberapa rumah sakit juga menggunakan alat yang diletakkan pada kulit sebagai tes pemeriksaan untuk membantu dalam menentukan apakah tes darah diperlukan. Staf rumah sakit akan melakukan tes darah jika:

1. Ada faktor risiko seperti prematuritas.
2. Penyakit kuning ditemui dalam beberapa hari pertama hidup bayi.
Perawatan

Cukup minum adalah penting sekali untuk bayi yang baru lahir. Penyakit kuning sering lebih parah karena sedikit dehidrasi. Penyakit kuning yang kurang parah pada minggu pertama tidak memerlukan perawatan kecuali minuman. Penyakit kuning yang sedang dirawat dengan meletakkan bayi telanjang (dengan masker perlindungan untuk menutup mata) di bawah lampu cerah atau cahaya yang berwarna biru. Ini dikenal sebagai fototerapi.

Cahaya memecahkan bilirubin dalam kulit dan menjadikan penyakit kuning semakin pudar. Perawatan cahaya ini mungkin mengakibatkan bayi membuang tinja yang cair. Hal ini ditangani dengan meningkatkan jumlah minuman. Terkena cahaya matahari tanpa perhatian mungkin berbahaya dan mengakibatkan kulit terbakar. Dengan penyakit kuning yang parah, bayi mungkin perlu menjalani transfusi darah khusus di mana darah bayi diganti (ditukar) dengan darah yang bersih untuk membuang bilirubin dari tubuh.

Apakah ada masalah jangka panjang dari penyakit kuning?
Biasanya tidak ada masalah jangka panjang setelah bayi menderita penyakit kuning. Bayi yang menderita penyakit kuning yang parah harus diperiksa pendengarannya secara berkala. Hal ini sebaiknya dibicarakan dengan dokter Anda atau perawat anak kecil. Sekarang ini kerusakan otak akibat penyakit kuning yang parah jarang sekali ditemui karena tingkat penyakit kuning dipantau dengan teliti pada beberapa hari pertama kehidupan di rumah sakit atau di rumah dengan program di mana bayi pulang ke rumah secara dini.


Ingatlah:
Jika penyakit kuning tidak mulai pudar setelah seminggu, atau berkelanjutan setelah dua minggu, silakan hubungi dokter Anda atau rumah sakit setempat.
Penyakit kuning mungkin disebabkan oleh faktor lain seperti penyakit hati. Oleh karena ini, penting agar Anda menghubungi dokter setempat, jika penyakit kuning tidak pudar.

© The Children's Hospital at Westmead & Sydney Children's Hospital, Randwick - 1997-2004. This document was reviewed on Wednesday, 5 November 2003.

Source : http://www.bayisehat.com/immunization-mainmenu-36/56-penyakit-kuning-bayi-baru-lahir.html

Wednesday, August 25, 2010

Syarat Menjadi Pendonor (Donor Darah)



Syarat-syarat teknis menjadi donor darah:

• Umur 17-60 tahun( usia 17 tahun diperbolehkan menjadi donor bila mendapat izin tertulis dari orang tua)
• Berat badan minimal 45 kg
• Temperatur tubuh: 36,6 – 37,5 derajat Celcius
• Tekanan darah baik yaitu sistole = 110 – 160 mmHg, diastole = 70 – 100 mmHg
• Denyut nadi teratur yaitu sekitar 50 – 100 kali/ menit
• Hemoglobin Perempuan minimal 12 gram, sedangkan untuk pria minimal 12,5 gram
• Jumlah penyumbangan per tahun paling banyak lima kali dengan jarak penyumbangan sekurang-kurangnya tiga bulan. Keadaan ini harus sesuai dengan keadaan umum donor.

Seseorang tidak boleh menjadi donor darah pada keadaan:
• Pernah menderita hepatitis B
• Dalam jangka waktu enam bulan sesudah kontak erat dengan penderita hepatitis
• Dalam jangka waktu enam bulan sesudah transfusi
• Dalam jangka waktu enam bulan sesudah tato/tindik telinga
• Dalam jangka waktu 72 jam sesudah operasi gigi
• Dalam jangka waktu enam bulan sesudah operasi kecil
• Dalam jangka waktu 12 bulan sesudah operasi besar
• Dalam jangka waktu 24 jam sesudah vaksinasi polio, influenza, kolera, tetanus dipteria, atau profilaksis
• Dalam jangka waktu dua minggu sesudah vaksinasi virus hidup parotitis epidemica, measles, dan tetanus toxin
• Dalam jangka waktu satu tahun sesudah injeksi terakhir imunisasi rabies therapeutic
• Dalam jangka waktu satu minggu sesudah gejala alergi menghilang
• Dalam jangka waktu satu tahun sesudah transplantasi kulit
• Sedang hamil dan dalam jangka waktu enam bulan sesudah persalinan
• Sedang menyusui
• Ketergantungan obat
• Alkoholisme akut dan kronis
• Mengidap Sifilis
• Menderita tuberkulosis secara klinis
• Menderita epilepsi dan sering kejang
• Menderita penyakit kulit pada vena (pembuluh darah balik) yang akan ditusuk
• Mempunyai kecenderungan perdarahan atau penyakit darah, misalnya kekurangan G6PD, thalasemia, dan polibetemiavera
• Seseorang yang termasuk kelompok masyarakat yang berisiko tinggi mendapatkan HIV/AIDS (homoseks, morfinis, berganti-ganti pasangan seks, dan pemakai jarum suntik tidak steril)
• Pengidap HIV/ AIDS menurut hasil pemeriksaan saat donor darah.


Tambahan Info dari http://donyariya.com/?p=333
Sedikit fakta tentang darah, dengan harapan anda, saya atau siapapun dapat mengenal lebih tentang darah kita.


1. Satu kantung/labu darah yang kita sumbangkan, rata-rata bisa menyumbang untuk 3 kehidupan (tambahan: dan hanya awet selama 28 hari/ 4 minggu).

2. Orang dewasa yang sehat minimal 17 tahun, dan setidaknya mempunyai berat 110 lbs (+/- 45 kg), dapat menyumbangkan sekitar satu labu setiap 56 hari, atau setiap dua bulan.

3. Empat utama sel darah merah tipe: A, B, AB dan O. RH faktor bisa positif atau negatif. AB merupakan penerima universal; O negatif adalah universal donor sel darah merah.

4. Satu unit darah dapat dipisahkan menjadi beberapa komponen: sel darah merah, plasma, platelets dan cryoprecipitate.

5. Sel darah merah membawa oksigen ke organ-organ tubuh dan jaringan. Sel darah merah tinggal sekitar 120 hari dalam sistem peredaran darah.

6. Platelets mempromosikan darah dan memberi mereka yang leukemia dan kanker lainnya kesempatan untuk hidup.

7. Plasma adalah kuning pucat campuran air, protein dan garam. Plasma, yang 90 persen air, membuat sampai 55 persen dari volume darah.

8. 42 hari: lamanya sel darah merah dapat disimpan. Lima hari: lamanya platelets dapat disimpan. Satu tahun: lamanya plasma beku dapat disimpan. (ini masih menjadi perdebatan karena di Indonesia usia penyimpanan Sel darah merah itu hanya 28 hari atau sekitar 4 minggu).

9. Anak-anak yang dirawat untuk kanker, bayi prematur dan anak-anak yang memerlukan operasi jantung dan darah platelets dari donor dengan berbagai jenis, khususnya jenis O.

10. Pasien penderita kurang darah memerlukan transfusi darah untuk meningkatkan tingkat sel darah merah. Kanker, transplantasi dan trauma pasien, serta pasien yang menjalani operasi jantung terbuka memerlukan platelet transfusions untuk bertahan hidup.

11. Tes tigabelas (11 untuk penyakit menular) yang dilakukan pada setiap unit darah yang disumbangkan.

12. 17 persen dari non-donor memberikan alasan “never thought about it” sebagai alasan utama untuk tidak menjadi donor, sedangkan 15 persen mengatakan mereka sudah terlalu sibuk.

13. # 1 alasan donor darah mereka berikan adalah karena mereka “ingin membantu orang lain.“

14. Jika semua memberi donor darah tiga kali dalam setahun, kekurangan darah akan menjadi peristiwa langka di dunia ini.

15. 46,5 gallons: jumlah darah yang dapat disumbangkan jika anda mulai pada usia 17 dan donasi setiap 56 hari hingga mencapai 79 tahun.

16. Empat langkah mudah untuk menyumbangkan darah: sejarah medis, tes fisik cepat, donor dan makanan ringan.

17. Donor darah biasanya hanya memakan waktu sekitar 10 menit (namun bisa memperpanjang nyawa yang membutuhkan, selama bertahun2 lagi). Seluruh proses – mulai dari waktu anda masuk ke waktu yang meninggalkan – berlangsung sekitar satu jam. Setelah menyumbangkan darah, tubuh anda mengganti cairan dalam 1 jam dan sel darah merah dalam waktu empat minggu. Delapan bulan yang diperlukan untuk mengembalikan besi hilang setelah sumbangan.

18. Darah membuat sampai sekitar 7 persen dari berat badan Anda. Memberikan darah tidak akan menurunkan kekuatan.

19. Anda mendapat cek kesehatan gratis pada saat anda menyumbangkan darah.


Source :
http://www.bloodcenters.org/aboutblood/bloodfacts.htm; http://bloodforlife.wordpress.com/syarat-donor-darah/

Thursday, August 19, 2010

Hal-Hal yang harus diperhatikan untuk Membeli Mobil Bekas


Biasanya Mobil baru menjadi idaman setiap orang. Persoalannya tidak semua dari kita dengan berbagai alasan mampu untuk membelinya. Pilihannya mau tidak mau jatuh pada Mobil Bekas (Used Car).

Ada 2 Hal Utama yang harus diperhatikan kalau kita hendak membeli mobil bekas yakni:
1. Surat Dokumen Kendaraan
2. Kendaraan

Tentang Surat Dokumen Kendaraan, harus diperhatikan dan diperiksa bahwa seluruhnya adalah asli dan sah (BPKB,STNK, Faktur dan dokumen lainnya). Tentu saja anda harus memilih dealer terpercaya, yang bisa menjamin keabsahan surat-surat ini.



Tentang Mobil sendiri, ada beberapa tips untuk pengecekan yaitu :
1. Mesin :
Bukalah kap mesin dan periksalah semua bagian dengan teliti. Hidupkan mesin, bila mesin baik, lampu indikator tekanan oli akan segera mati dan bunyinya terdengar rata. Perhatikan juga asap Knalpot, bila berwarna biru atau hitam berarti tidak beres.

2. Body/Chasis :
Naikkan salah satu roda ke tempat yang lebih tinggi, misalnya trotoar. Buka dan tutup semua pintu. Bila tidak bisa menutup dengan sempurna kemungkinan besar pernah mengalami benturan/tabrakan.

3. Kerusakan dan Karat
Periksa Permukaan mobil yang tidak rata.Benturan keras bisa meninggalkan bekas menggangu penampilan. Cek juga bagian yang rawan karat : Talang Air (ATAP), Jendela-jendela dan pintu, di atas kaca spion dan antena radio,di balik lis, sekitar lampu (Depan dan Belakang) bagian dalam spakbor, bawah belakang dan knalpot, bawah karpet bagasi.

Perlu Juga diperhatikan :
a. Alas Kaki dan bantalan pedal.
b. Tangkai Kemudi:perhatikan jika ada bunyi yang tidak normal.
c. Periksalah Alas tempat duduk.
d. Ketoklah Body Bagian demi Bagian.
e. Periksa Kolong Mesin:perhatikan bila ada kebocoran oli.
f. Kondisi Ban Serep.
g. Buka alas kaki (floor mat) dan periksa kondisi didalamnya.

4. Suspensi :

Tekan Masing-masing sisi mobil kebawah secara bergantian. Sisi yang ditekan harus naik lebih tinggi dari posisi semula dan turun lagi ke posisi saat di tekan.

5. Ban :

Perhatikan ban yang aus.Permukaan ban yang tidak rata menunjukkan ketidakberesan, baik dibagian roda maupun mekanisme suspensinya.

Pengirim : gudangmobil.com

Tips Hemat Merawat Mobil


Merawat mobil, memang gampang-gampang susah. Salah sedikit saja, akibatnya bisa susah. Selain itu, kalau dipaksakan harus diserahkan pada montir atau bengkel, mungkin terlalu banyak biaya yang harus dikeluarkan. Karenanya, cara hemat dan praktis merawat mobil, terletak pada kemauan dan keuletan kita sendiri dalam melakukannya. Untuk itu, beberapa trik merawat mobil dibawah ini, ada manfaatnya bagi pembaca.

* Periksalah Komponen Mobil
Sebelum bepergian jauh, ada baiknya kita selalu memeriksa seluruh komponen mobil. Mulai dari komponen sistem pembakaran, sistem pengapian, sistem kelistrikan dan dinamo starter.

Pada sistem pembakaran, komponen yang perlu diperhatikan adalah tangki, pompa dan saringan bahan bakar. Sebab, dari sinilah, kendaraan yang kita pakai akan mulai bergerak dan mengatur sistem lainnya. Jangan lupa, karburator juga perlu diperhatikan. Karena komponen inilah yang akan mengatur sistem emisi gas buang dari rangkaian knalpot. Pemeriksaan terhadap komponen-komponen ini, penting untuk mencegah terjadinya kerusakan atau kebocoran pada tangki.

Begitu juga dengan sistem pengapian, hendaknya dilakukan pengecekan dan penyetelan secara berkala. Hal ini untuk memastikan, sistem platina dan busi bekerja secara efektif sehingga menimbulkan api yang menghubungkan dengan sistem lainnya. Jangan sampai busi menjadi kotor dan berwarna kecoklat-coklatan yang menandakan busi sudah dalam keadaan kurang normal, karenanya perlu dilakukan penggantian.

Pastikan, komponen sistem kelistrikan berfungsi dengan baik. Perhatikan kabel-kabel yang menghubungkan antara yang satu dengan yang lainya saling berkaitan dan tidak ada kabel yang terkelupas atau terputus. Hal ini, agar tidak menyebabkan terjadinya korsleting yang dapat menyebabkan kendaraan berjalan tidak optimal dan bisa terbakar. Apalagi disaat hujan, hal tersebut akan sangat membahayakan.

Dinamo starter, juga perlu mendapat perhatian khusus. Karena melalui alat ini, mulai dari sistem pembakaran, sistem pengapian dan sistem kelistrikan akan berjalan, ketika kita menghidupkan kendaraan. Jangan sampai, gara-gara dinamo atau aki kendaraan tidak berfungsi, kendaraan menjadi mogok di jalan.

* Hidupkan atau panaskan kendaraan Anda setiap saat sebelum melakukan perjalanan. Hal ini berguna agar seluruh komponen kendaraan berjalan optimal. Pemanasan yang dilakukan sebelum melakukan perjalanan, akan mempercepat proses sistem pembakaran dan pengapian pada seluruh komponen.

* Bersihkanlah kendaraan Anda dari debu atau kotoran yang menempel pada bodi kendaraan.

* Gunakan shampoo yang benar-benar cocok untuk kendaraan Anda. Hindari penggunaan shampoo yang mengandung zat kimia berlebihan, karena dapat merusak warna cat kendaraan Anda.

* Pada saat musim hujan, air hujan yang tersisa jangan langsung di di lap. Sebab, air hujan mengandung garam. Jika langsung di lap, hal itu akan mengakibatkan cat warna mobil akan tergores. Karenanya, basahilah kendaraan dengan sedikit air, lalu mengeringkannya dengan alat pengering yang bersih pula.

* Jangan meninggalkan kotoran pada bodi mobil lebih dari tiga hari. Sebab, hal itu dapat mengakibatkan timbulnya jamur, dan mobil jadi berkarat.

* Bersihkan mobil Anda secara menyeluruh.

* Gunakan spare-part kendaraan yang asli. Jangan asal murah, tapi kualitasnya rendah. Hal ini dapat menyebabkan keausan pada komponen lainnya.


Pemeriksaan Umum Pada Mobil
Pemeriksaan umum yang sebaiknya dilakukan setiap 2-3 bulan, mobil sudah lama tidak digunakan atau setelah menempuh perjalanan panjang:

# Eksterior dan Interior: Bersihkan bagian eksterior dan interior kendaraan dari kotoran-kotoran. Bila terlalu lama menempel, kotoran-kotoran tersebut bisa mengeras dan mengakibatkan cat body (eksterior) kendaraan kusam dan cacat. Pada bagian interior, kotoran yang tidak dibersihkan akan menimbulkan bau tak sedap.

# Ban: Periksa kondisi kembang ban dan tekanan anginnya. Jangan lupa normalkan kembali tekanan angin ban (sebelum melakukan perjalanan panjang biasanya pengendara menambah tekanan angin untuk menghindari terjadinya hydroplanning).

# Air: Periksalah air-air pada aki, air radiator, dan air washer wipper dari kemungkinan berkurang. Tambahkan bila jumlahnya di bawah batas minimum.

# Oli: Periksalah oli-oli pada mesin, persneling, gardan, power steering, rem, kopling. Cek kualitas dan kuantitasnya seperti yang pernah dilakukan saat mempersiapkan perjalanan panjang.

# Mesin: Periksa tenaga mesin dan suara-suara yang timbul di mesin. Apakah masih normal atau tidak? Anda perlu memberi perhatian lebih serius kalau tenaga mesin terasa berkurang dari biasanya dan banyak muncul suara-suara tidak normal. Bila muncul gejala-gejala ini, sebaiknya bawa kendaraan Anda ke bengkel.

# Penggerak-penggerak: Periksa kopling, persneling, kopel, gardan, as, bearing roda, termasuk juga roda-roda. Dengarkan baik-baik apakah muncul suara-suara yang tidak normal saat kendaraan bergerak.

# Lampu-lampu: Periksa semua lampu kendaraan Anda dari kemungkinan putus. Penggunaan lampu yang lebih lama dan frekuensi yang lebih tinggi lebih memperbesar kemungkinan terjadinya kerusakan.


Source: http://www.untukku.com/artikel-untukku/tips-cara-hemat-merawat-mobil-untukku.html

Saturday, August 14, 2010

I Love You, My Father and Mother


Kisah berikut ini sangat menyentuh perasaan, dikutip dari buku "Gifts From The Heart for Women" karangan Karen Kingsbury. Buku ini dapat Anda peroleh di toko buku Gramedia, maupun toko buku lainnya.

Kisahnya sbb:
Bahkan Seorang Anak Berusia 7 Tahun Melakukan Yang Terbaik Untuk ......
Di sebuah kota di California, tinggal seorang anak laki2 berusia tujuh tahun yang bernama Luke. Luke gemar bermain bisbol. Ia bermain pada sebuah tim bisbol di kotanya yang bernama Little League. Luke bukanlah seorang pemain yang hebat. Pada setiap pertandingan, ia lebih banyak menghabiskan waktunya dikursi pemain cadangan. Akan tetapi, ibunya selalu hadir di setiap pertandingan untuk bersorak dan memberikan semangat saat Luke dapat memukul bola maupun tidak.

Kehidupan Sherri Collins, ibu Luke, sangat tidak mudah. Ia menikah dengan kekasih hatinya saat masih kuliah. Kehidupan mereka berdua setelah pernikahan berjalan seperti cerita dalam buku-buku roman. Namun, keadaan itu hanya berlangsung sampai pada musim dingin saat Luke berusia tiga tahun. Pada musim dingin, di jalan yang berlapis es, suami Sherri meninggal karena mobil yang ditumpanginya bertabrakan dengan mobil yang datang dari arah berlawanan. Saat itu, ia dalam perjalanan pulang dari pekerjaan paruh waktu yang biasa dilakukannya pada malam hari.

"Aku tidak akan menikah lagi," kata Sherri kepada ibunya. "Tidak ada yang dapat mencintaiku seperti dia". "Kau tidak perlu menyakinkanku," sahut ibunya sambil tersenyum. Ia adalah seorang janda dan selalu memberikan nasihat yang dapat membuat Sherri merasa nyaman. "Dalam hidup ini, ada seseorang yang hanya memiliki satu orang saja yang sangat istimewa bagi dirinya dan tidak ingin terpisahkan untuk selama-lamanya. Namun jika salah satu dari mereka pergi, akan lebih baik bagi yang ditinggalkan untuk tetap sendiri daripada ia memaksakan mencari penggantinya."

Sherri sangat bersyukur bahwa ia tidak sendirian. Ibunya pindah untuk tinggal bersamanya. Bersama-sama, mereka berdua merawat Luke. Apapun masalah yg dihadapi anaknya, Sherri selalu memberikan dukungan sehingga Luke akan selalu bersikap optimis. Setelah Luke kehilangan seorang ayah, ibunya juga selalu berusaha menjadi seorang ayah bagi Luke.

Pertandingan demi pertandingan, minggu demi minggu, Sherri selalu datang dan bersorak-sorai untuk memberikan dukungan kepada Luke, meskipun ia hanya bermain beberapa menit saja. Suatu hari, Luke datang ke pertandingan seorang diri. "Pelatih", panggilnya. "Bisakah aku bermain dalam pertandingan ini sekarang? Ini sangat penting bagiku. Aku mohon ?" Pelatih mempertimbangkan keinginan Luke. Luke masih kurang dapat bekerja sama antar pemain. Namun dalam pertandingan sebelumnya, Luke berhasil memukul bola dan mengayunkan tongkatnya searah dengan arah datangnya bola. Pelatih kagum tentang kesabaran dan sportivitas Luke, dan Luke tampak berlatih extra keras dalam beberapa hari ini. "Tentu," jawabnya sambil mengangkat bahu, kemudian ditariknya topi merah Luke. "Kamu dapat bermain hari ini. Sekarang, lakukan pemanasan dahulu." Hati Luke bergetar saat ia diperbolehkan untuk bermain. Sore itu, ia bermain dengan sepenuh hatinya. Ia berhasil melakukan home run dan mencetak dua single. Ia pun berhasil menangkap bola yang sedang melayang sehingga membuat timnya berhasil memenangkan pertandingan. Tentu saja pelatih sangat kagum melihatnya. Ia belum pernah melihat Luke bermain sebaik itu. Setelah pertandingan, pelatih menarik Luke ke pinggir lapangan. "Pertandingan yang sangat mengagumkan," katanya kepada Luke. "Aku tidak pernah melihatmu bermain sebaik sekarang ini sebelumnya. Apa yang membuatmu jadi begini?" Luke tersenyum dan pelatih melihat kedua mata anak itu mulai penuh oleh air mata kebahagiaan. Luke menangis tersedu-sedu. Sambil sesunggukan, ia berkata "Pelatih, ayahku sudah lama sekali meninggal dalam sebuah kecelakaan mobil. Ibuku sangat sedih. Ia buta dan tidak dapat berjalan dengan baik, akibat kecelakaan itu. Minggu lalu,......Ibuku meninggal." Luke kembali menangis.

Kemudian Luke menghapus air matanya, dan melanjutkan ceritanya dengan terbata-bata "Hari ini,.......hari ini adalah pertama kalinya kedua orangtuaku dari surge datang pada pertandingan ini untuk bersama-sama melihatku bermain. Dan aku tentu saja tidak akan mengecewakan mereka.......". Luke kembali menangis terisak-isak.

Sang pelatih sadar bahwa ia telah membuat keputusan yang tepat, dengan mengizinkan Luke bermain sebagai pemain utama hari ini. Sang pelatih yang berkepribadian sekuat baja, tertegun beberapa saat. Ia tidak mampu mengucapkan sepatah katapun untuk menenangkan Luke yang masih menangis. Tiba-tiba, baja itu meleleh. Sang pelatih tidak mampu menahan perasaannya sendiri, air mata mengalir dari kedua matanya, bukan sebagai seorang pelatih, tetapi sebagai
seorang anak.....

Sang pelatih sangat tergugah dengan cerita Luke, ia sadar bahwa dalam hal ini, ia belajar banyak dari Luke. Bahkan seorang anak berusia 7 tahun berusaha melakukan yang terbaik untuk kebahagiaan orang tuanya, walaupun ayah dan ibunya sudah pergi selamanya............Luke
baru saja kehilangan seorang Ibu yang begitu mencintainya........

Sang pelatih sadar, bahwa ia beruntung ayah dan ibunya masih ada. Mulai saat itu, ia berusaha melakukan yang terbaik untuk kedua orangtuanya, membahagiakan mereka, membagikan lebih banyak cinta dan kasih untuk mereka. Dia menyadari bahwa waktu sangat berharga, atau ia akan menyesal seumur hidupnya...............


Hikmah yang dapat kita renungkan dari kisah Luke yang HANYA berusia 7 TAHUN :

Mulai detik ini, lakukanlah yang terbaik untuk membahagiakan ayah & ibu kita. Banyak cara yg bisa kita lakukan untuk ayah & ibu, dengan mengisi hari-hari mereka dengan kebahagiaan. Sisihkan lebih banyak waktu untuk mereka. Raihlah prestasi & hadapi tantangan seberat apapun, melalui cara-cara yang jujur untuk membuat mereka bangga dgn kita. Bukannya melakukan perbuatan2 tak terpuji, yang membuat mereka malu.

Kepedulian kita pada mereka adalah salah satu kebahagiaan mereka yang terbesar. Bahkan seorang anak berusia 7 tahun berusaha melakukan yang terbaik untuk membahagiakan ayah dan ibunya. Bagaimana dengan Anda? Berapakah usia Anda saat ini?

Apakah Anda masih memiliki kesempatan tersebut ? Atau kesempatan itu sudah hilang untuk selamanya.........?

Mohon KEMURAHAN HATI Anda untuk menyebarkan kisah ini kepada sanak keluarga Anda, famili, teman2, rekan2 kerja, rekan2 bisnis, atasan, bawahan, sebuah kelompok organisasi ataupun perusahaan, PELANGGAN, serta siapa saja yang Anda temui.

Ada 4 kemungkinan respon dari pihak2 yang telah membaca kisah ini.
PERTAMA, cuek / tidak peduli / tidak mengerti kisah ini.
KEDUA, tersentuh dengan kisah ini, tetapi tidak melakukan apapun.
KETIGA, tersentuh dengan kisah ini, intropeksi diri, tetapi tidak melakukan apapun.
KEEMPAT, tersentuh, intropeksi diri, lalu segera bergerak aktif untuk lebih memperhatikan kedua orangtuanya dan menjadi seorang anak yang lebih berbakti.

Bila di antara sekian banyak orang yang memperoleh kisah ini dari Anda, ada satu saja yang termasuk kategori nomor EMPAT, ini berarti Anda telah berhasil menyadarkan seseorang akan betapa pentingnya orangtuanya. Bayangkan kebahagiaan seorang anak yang bersyukur bahwa ayah dan ibunya masih hidup, lalu berusaha membahagiakan mereka. Lalu orangtuanya yang begitu bahagia mengetahui bahwa anaknya juga begitu mencintainya, seorang anak yang berbakti. Kebahagiaan ini lebih berharga daripada tumpukan emas permata. Mereka sungguh beruntung dengan KEHADIRAN ANDA didunia ini, yang BERMURAH HATI untuk menyebarkan kisahini.

Ayah, Ibu, Ketahuilah, Saya Juga Mencintaimu Dengan Segenap Jiwa Ragaku.............

Source : http://dhammacitta.org/forum/index.php?topic=1721